Ujian SMA dan SMK Berlangsung Serentak

1 day ago 3
ARTICLE AD BOX
“Di sini ujian sekolah gunakan aplikasi CBT (computer based test), semua siswa menjawab melalui HP,” jelas Wakasek Kesiswaan SMAN 2 Amlapura I Ketut Artana di ruang kerjanya, Jalan Untung Surapati Amlapura, Senin (10/3).

368 siswa yang ikut ujian sekolah,  semuanya hadir. Ujian dibagi 3 sesi, sesi I mata pelajaran bahasa Indonesia, sesi kedua Seni Budaya dan sesi III Pendidikan Jasmani Olahraga Kesehatan.

Setelah sesi I, kemudian diselingi menyanyikan lagu Indonesia Raya dan pengucapan naskah Pancasila, pukul 10.00 Wita, selanjutnya ujian dilanjutkan, yang terbagi di 20 ruangan.

Turut memantau jalannya ujian sekolah pengawas SMA dari Provinsi Bali Ni Wayan Adnyani. “Ya, secara teknis ujian sekolah berjalan optimal, tanpa hambatan. Internet lancar, dan siswa semuanya bisa menjawab soal melalui HP,” kata Adnyani.

Sedangkan di SMAN 1 Rendang menurut Kasek I Wayan Nurasa, sebanyak 292 siswa yang terdaftar ikut ujian sekolah, dan semuanya hadir. “Tidak ada hambatan ujian sekolah di SMAN 1 Rendang, akses internet lancar, ujiannya 10-17 Maret,” kata Nurasa.

Hanya saja, pengumuman kelulusan, katanya belum ada pemberitahuan. Hal senada diungkapkan, Kasek SMAN 1 Amlapura I Ketut Marta Ariana. “Ujian sekolah hari pertama tanpa hambatan,” kata Marta Ariana. 

Satu hal yang memudahkan ujian sekolah berbasis HP, siswa cukup menjawab di HP, selanjutnya setelah tuntas menjawab soal, nilai langsung keluar.

Di bagian lain, Wakasek Kesiswaan SMKN 1 Amlapura I Made Yuli Arsana juga mengatakan, dari 571 siswa yang terdaftar ujian sekolah, semuanya hadir.

“Ujian sekolah di SMKN 1 Amlapura berjalan lancar, tidak ada hambatan, akses internet juga lancar, karena sebelumnya telah diujicoba,” ujar Yuli Arsana.

Disebutkan dari 571 siswa SMKN 1 Amlapura itu berasal dari: jurusan teknik kendaraan ringan sebanyak 24 siswa, teknik dan bisnis sepeda motor sebanyak 25 siswa, asisten keperawatan sebanyak 43 siswa, akomodasi perhotelan sebanyak 267 siswa, tata boga sebanyak 192 siswa, dan lain-lain. “Nanti selesai ujian sekolah, berlanjut UKK (uji kompetensi keahlian) 9-17 April,” tambah Yuli Arsana.

Di Karangasem ada 6 SMK Negeri yakni SMKN 1 Amlapura, SMKN 1 Abang, SMKN 1 Kubu, SMKN 2 Kubu, SMKN 1 Bebandem dan SMKN 1 Manggis. Ditambah 6 SMK swasta, yang juga ikut ujian sekolah.

Hanya saja, menurut Kasek SMKN 1 Manggis I Nyoman Wage, telah lebih awal mengadakan ujian sekolah, November 2024. “Pelaksanaannya itu tergantung kesiapan sekolah,” kata Wage.7k16
Read Entire Article